Ikan Nila Pesmol

Diposting oleh Unknown


Menu Ikan Nila Pesmol yang satu ini merupakan salah satu menu yang di favoritkan oleh kalangan yang lebih tua, dikarenakan rasa nya yang cocok bagi pengunjung Warung Kami.


Bahan-bahan:
  • 500 g ikan mujair nila, siangi dan sayat-sayat rendam dengan air jeruk nipis diberi sedikit garam
  • air 200 ml
  • setengah butir kelapa parut ambil santannya
  • 10 cabe rawit merah
  • 1 batang daun bawang iris kasar
  • 1 batang serai memarkan
  • 2 lembar daun salam

Bumbu yang dihaluskan
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit sebesar kelingking
  • 1 ruas jahe
  • 3 butir kemiri
  • 1 sudut sendok teh lada
  • 1 sendok teh ketumbar

Cara membuat :
  1. goreng ikan setengah matang
  2. Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum.
  3. Masukkan daun salam, serai, gula, garam dan santan. aduk-aduk hingga mendidih.
  4. masukkan ikan, cabai rawit dan daun bawang. masak hingga kuah habis.
  5. angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng.
 Selamat Mencoba
Full postIkan Nila Pesmol

Bebek Goreng

Diposting oleh Unknown



Bebek Presto Goreng

From Warung Risky
Banyak yang bilang bebek sangat sulit untuk dimasak karena daging nya yang cukup di bilang keras membuat seseoran malas untuk memasak nya. tetepi tenang saja, Warung Risky punya Tips dan Resep untuk itu semua. karena siapa yang tak tergoda menyantap bebek goreng yang empuk dan tentunya nyami. Warung Risky sajikan untuk anda resep rahasia membuat bebek goreng yang empuk,,, "Tabo nai Poang" kalo kata orang Batak kita.


Bahan :
1 ekor Bebek Muda, bersihkan
50 ml Air Jeruk Nipis
1.5 Liter Air
2 cm Lengkuas, memarkan
3 lembar Daun Jeruk
2 batang Serai, memarkan
1 cm Jahe, memarkan
Minyak untuk menggoreng secukupnya

Bumbu Halus :
8 butir Bawang Merah
4 siung Bawang Putih
4 butir Kemiri
1/2 sdt Ketumbar
2 cm Kunyit, bakar
1 sdt Merica Bubuk
1 sdm Garam
1 sdt Gula Pasir

Cara Membuat :
Lumuri Bebek dengan air jeruk, diamkan selama + 30 menit hingga bumbu meresap.
Cuci bersih dan tiriskan.
Campur bebek dengan bumbu halus,lengkuas, daun jeruk, serai dan jahe hingga harum. 
Diamkan selama + 45 menit.
Masukan bebek kedalam panci presto, tuang air dan tutup rapat. 
Masak diatas api sedang hingga bebek lunak dan bumbu meresap + 45 menit. 
Angkat dan sisihkan.
Goreng bebek dalam minyak panas hingga matang dan berwarna kecoklatan.
Sajikan bersama sambal dan lalapan.

warungrisky.blogspot.com
Full postBebek Goreng

Bebek Bakar Kecap

Diposting oleh Unknown


          Selain Ayam Bakar yang menjadi menu Unggulan Warung Risky, Bebek Bakar pun tak kalah Nikmat nya di bandingkan yang lain. walaupun proses pembuatannya cukup Rumit, kami akan memberikan Resep cara pembuatan yang menurut kami cocok dan mudah bagi pencinta kuliner masakan Bebek Bakar Kecap ini..


BAHAN :

·      1 ekor Bebek muda, potong-potong
·      1 buah Jeruk nipis, ambil airnya
·      800 ml Air
·      2 lembr Daun salam
·      1sdt Gula merah
·      5 sdm Kecap manis
·      Margarin secukupnya
·      Minyak goreng, untuk menumis

BUMBU HALUS :

·      6 buah Bawang merah
·      3 siung Bawang putih
·      2 buah Cabe merah
·      1cm Jahe
·      ½ sdt Lada bubuk
·      Garam secukupnya

CARA MEMBUAT :
1.    Lumuri bebek dengan air jeruk nipis, diamkan selama 30 menit, cuci bersih lalu tiriskan.
2.     Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan daun salam hingga harum.
3.     Masukkan bebek, gula merah dan kecap manis. Aduk rata.
4.    Tuang air dan masak hingga bebek lunak dan air menyusut. Angkat.
5.    Bakar bebek hingga matang sambil sesekali dioles dengan margarin dan bumbu sisa rebusan bebek.
6.    bebek bakar kecap siap untuk disajikan dengan sambal sebagai pelengkap.

Full postBebek Bakar Kecap

Ikan Panggang

Diposting oleh Unknown



Ikan Panggang Kecap

Malas masak tapi pengen makan enak?, ini dia resep yang tepat untuk anda yang hanya ingin cara masaknya mudah tetapi rasa nya nikmat dan memuaskan. Resep ini selain untuk dipanggang juga bisa untuk di goreng, hanya saja cara pemasakan ikan nya berbeda, tapi sama- sama enak loh. 




 Resep Bahan Ikan Panggang Kecap :
  • 1 ekor (700-800 gram) ikan gurami, baronang, atau bawal, gurat badannya
  • 1 sendok makan air jeruk nipis, campur dengan 1/2 sendok teh garam halus
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan minyak goreng
Resep Bumbu Halus Ikan Panggang Kecap :
  • 4 siung bawang putih, iris halus
  • 3 buah cabai merah, buang bijinya
  • 1/2 sendok teh merica bulat
  • 1 sendok makan gula merah iris
  • garam halus secukupnya
Cara Membuat Ikan Panggang Kecap :
1.     Lumuri ikan merata dengan campuran air jeruk nipis dan garam, diamkan 15 menit.
2.     Campur kecap, bumbu halus, dan minyak goreng, aduk  rata.
3.     Buat bara arang dengan api sedang. Panggang ikan sambil dibolak-balik dan lumuri dengan bumbu hingga matang. Angkat, hidangkan bersama lalapan dan sambal sesuai selera.

*Tips Ikan Panggang Kecap :
cara lain membuat Ikan Panggang Kecap, yaitu goreng ikan setengah matang, angkat dan tiriskan. Bakar ikan diatas bara arang sambil dilumuri bumbu secara merata hingga matang.


Selamat mencoba Resep Ikan Panggang Kecap


Full postIkan Panggang

Soto Ayam

Diposting oleh Unknown

RESEP SOTO AYAM
Soto juga merupakan salah satu menu Handalan Warung Risky,
tapi sayang nya kami tidak akan memberitahukan seluruh dari 

bahan penyusun resep sotonya. tapi tak usah anda bersedih karena 
kami akan memberikan resep soto yang memang sudah biasa dipakai 
oleh masayrakat indonesia khusus nya di Sumatera.


BAHAN :
1 porsi daging ayam
5 butir telur ayam
6 buah kentang
1 /2 mangkok taoge
1/2 mangkok su’un (mihun)
2 buah jeruk nipis
3 batang daun bawang merah
2 batang daun seledri
2 sendok makan minyak goreng/mentega

BUMBU :
10 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 potong kunyit
1 potong jahe
1 /2 sendok teh merica
3 biji kemiri
1 batang sereh
1 potong laos
2 lembar daun jeruk purut
garam dan vitsin secukupnya

CARA MEMASAK SOTO AYAM :
• Bawang merah dirajang tipis-tipis dan digoreng. Kentang juga
dirajang tipis-tipis digoreng untuk dijadikan keripik kentang. Telur
ayam direbus, tauge (toge) dan su’un (mihun) di rendam dalam air panas.
• Ayam direbus dan diambil air kaldunya, dagingnya digoreng
setengah matang, daun seledri dan daun bawang merah dirajang,
bumbu-bumbu dihaluskan kecuali sereh, daun jeruk
nipis dan laos, kemudian ditumis sampai harum. Tumisan
bumbu tersebut kemudian dimasukkan ke dalam kaldu ayam
dan masukkan vitsin.

MEMBUAT SAMBAL :
Bagi yang suka pedas, pasti tidak merasa puas jika dalam sebuah santapannya 
belum terdapat sambal yang dapat menambah selera makan seseorang. kawan 
untuk menyantap soto yang satu ini lebih  ditemani dengan sambal agar 
menambah cita rasa soto nya. Cara membuat nya mudah:
Rebuslah cabe rawit yang masih segar kemudian gorenglah
kemiri. Kedua-duanya dihaluskan lalu beri sedikit garam.


Silahkan Mencoba..
Full postSoto Ayam